Workshop dan Temu Lapang Bagi Guru MGMP Matematika SMP Kabupaten Lampung Tengah Ke Yogyakarta
MGMP Matematika Kabupaten Lampung Tengah pada tahun 2013 bermaksud menyelenggarakan sebuah kegiatan berupa:
- Workshop di Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK) Matematika Yogyakarta;
NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini diberi nama “Workshop Guru Anggota MGMP Matematika SMP Kabupaten Lampung Tengah di PPPPTK Yogyakarta”.
TUJUAN
Tujuan dari kegiatan ini adalah:
- Meningkatkan kemampuan dan keterampilan peserta kegiatan dalam membuat dan sekaligus menggunakan media pembelajaran matematika SMP.
- Meningkatkan kesiapan peserta kegiatan menghadapi perubahan kurikulum melalui peningkatan wawasan dan kompetensi.
- Menimba ilmu dan wawasan peserta kegiatan tentang konsep dan penerapan pendidikan matematika SMP yang bermutu melalui kegiatan temu lapang dan diskusi dengan para widya iswara dan guru berprestasi.
- Memberikan suasana baru bagi guru sehingga mampu membangkitkan motivasi untuk meningkatkan kinerja mereka.
- Saling bertukar pengalaman bagi guru dengan para guru di sekolah yang dikunjungi.
- Saling mempererat rasa persaudaraan sebagai sesama guru demi tujuan yang lebih besar yaitu persatuan dan kemajuan bangsa indonesia.
MANFAAT
Manfaat kegiatan ini adalah:
- Meningkatnya kemampuan dan keterampilan peserta kegiatan dalam membuat dan sekaligus menggunakan media pembelajaran matematika SMP.
- Meningkatnya kesiapan peserta kegiatan menghadapi perubahan kurikulum melalui peningkatan wawasan dan kompetensi.
- Bertambahnya ilmu dan wawasan peserta kegiatan tentang konsep dan penerapan pendidikan matematika SMP yang bermutu melalui kegiatan temu lapang dan diskusi dengan para widya iswara dan guru berprestasi.
TEMPAT TUJUAN
Tempat Tujuan kegiatan ini adalah:
- PPPPTK Matematika Yogyakarta
- Keraton Yogyakarta
- Candi Prambanan
PESERTA
Peserta yang ikut serta dalam kegiatan ini dengan kriteria:
- Guru-guru matematika SMP Kabupaten Lampung Tengah sebanyak 44 orang
- Secara sukarela mendaftar dan bersedia mengikuti
- Membayar biaya kegiatan sebesar Rp 950.000,00

Posting Komentar untuk "Workshop dan Temu Lapang Bagi Guru MGMP Matematika SMP Kabupaten Lampung Tengah Ke Yogyakarta"